LAZ MRBJ - Lembaga Amil Zakat Masjid Raya Bintaro Jaya menyalurkan bantuan program kesehatan ke Encun Sumarsih pada Jum'at lalu (24/2/2023). Encun Sumarsih merupakan pasien pengidap komplikasi penyakit kanker serviks dan gagal ginjal.
Wanita yang sebelumnya berprofesi sebagai penjahit ini telah mengidap penyakit ginjal hampir satu tahun lebih, sementara sakit kankernya baru diketahui enam bulan terakhir. Awalnya kanker serviks yang diderita Encun Sumarsih berstatus stadium 3B, namun saat ini sudah naik level menjadi 4B karena penanganan yang cenderung lamban. Sementara, penyakit lain yang dideritanya, yakni ginjal sudah stadium 5.
Ristanto, suami Encun, bercerita bahwa saat Encun masih aktif menjahit, ia cenderung lebih banyak duduk dan sering minum kopi untuk menghalau kantuk.
"Akhirnya jarang minum air putih, jarang bergerak. Jahit kan tahu sendiri, ngejar orderan. Mungkin efeknya (jadi) begitu," tutur pria yang pernah berprofesi sebagai koki ini.
Sebelum adanya vonis komplikasi dari dokter, wanita berusia kepala lima ini sering mengalami pendarahan. Bahkan, pernah pada suatu ketika insiden pendarahan yang dialami menyebabkan Encun jatuh pingsan di kamar mandi. Dan saat hal itu terjadi hanya ada anak Encun yang masih kecil di rumah.
"Sempet terakhir itu pingsan di kamar mandi, jatuh. Itu yang bikin saya setelahnya enggak bisa kemana-mana, harus fokus,” ungkap Ristanto.
Gejala awal yang Encun rasakan saat ketahuan mengidap penyakit ginjal tubuhnya menjadi bengkak, tidak bisa buang air kecil. Ia yang memiliki tinggi badan 155 cm dengan berat 70 kg, kini beratnya turun menjadi 48 kg, efek dari penyakit yang diidapnya.
Pada awalnya, Ristanto masih sanggup membeli madu atau kebutuhan lain untuk mendongkrak kebutuhan nutrisi istrinya. Tetapi, semakin lama tabungannya semakin menipis. Jadi, selama ini Ristanto berusaha mencari bantuan, sampai akhirnya mendapatkan informasi tentang bantuan kesehatan dari LAZ MRBJ.
Usai menerima informasi melalui pesan langsung di Instagram yang dikirimkan oleh Ristanto, LAZ MRBJ menyerahkan segera bantuan kesehatan kepada Encun melalui suaminya. Bantuan ini diharapkan bisa sedikit meringankan beban mereka yang sedang diberikan ujian agar tetap semangat menjalankan ketentuan dari Allah.
"Alhamdulillah, terima kasih atas bantuan yang diberikan LAZ MRBJ. Insya Allah membantu keluarga kami untuk bisa membeli kebutuhan pampers, madu, dan lainnya untuk istri saya. Semoga sehat, panjang umur, dan berkah bagi semuanya yang telah membantu kami," tutup Encun.
Editor: Ajeng
Penulis: Raida Khairunnisa
Tags:
LAZ MRBJ
MRBJ Tangsel
Kesehatan
Bantuan Kesehatan
Program Kesehatan